Cara Menggunakan Google Trends untuk Digital Marketing
Kali ini saya akan membahas cara menggunakan Google Trends untuk digital marketing, yang sebelumnya saya sudah sampaikan manfaat penting menggunakan Google Trends. Jika Anda belum membaca sebelumnya bisa klik disini. Ok tanpa lama-lama saya akan memulai bagaimana cara mengaplikasikan Google Trends dalam digital marketing.
Sebelumnya saya akan review sedikit kembali tentang apa itu Google Trends?.
Jadi singkatnya Google Trends itu merupakan tool dari Google untuk mengetahui trending apa saja di search engine Google dari belahan negara mana pun. Di Google Trends Anda juga bisa melihat grafik secara real time.
Bagaimana cara menggunakan Google Trends untuk digital marketing:
- Pastikan terlebih dahulu Anda mempunyai akun Gmail.
- Lalu kunjungi link https://trends.google.com,
- Lalu ketik keywords yang anda inginkan untuk bisnis online Anda, seperti contoh Saya akan meng-inputkan keyword “tas wanita”
- Akan ada banyak pilihan lagi dari keyword tas wanita pilih saja salah satu. Selatah itu Anda akan berpindah ke page selanjutnya dan Anda bisa mengatur sesuai keinginan Anda seperti: tujuan negara, kurun waktu, ketegori, dan penelusuran.
- Setelah melakukan pengaturan tadi, Anda scroll ke bagian bawah untuk menglihat hasil keyword yang Anda cari yang lagi trending atau paling banyak dicari.
- Dan yang terakhir Anda tinggal men-download dan copy-paste query keyword yang menurut Anda tepat. Keywords yang Anda download tadi merupakan keyword teratas dari search engine Google. itu sangat cocok unutk meningkatkan traffic bisnis online Anda bahkan untuk digital marketing Anda.
Ok mungkin segitu dulu untuk turorial cara menerapkan Google Trends di Digital Marketing, semoga Anda bisa mengaplikasikan deangan baik dan tepat sasaran agar bisnis online Anda sukses. Sekian dan terimakasih.