Kunci Dasar Sukses Menerapkan SEO Pada Website Bisnis Online
Kali ini saya akan membahas tentang Kunci Dasar Sukses Menerapkan SEO Pada Website Bisnis Online. Dan sebelumnya saya sudah membahas tentang “Dasar-Dasar SEO Pada Website Bisnis Online“. Sehinggal saya tidak lagi menjelaskan tentang apa itu SEO lagi. Saat ini saya akan membahas kunci sukses dalam menerapkan SEO pada website, supaya website kita ter-index dengan search engine dan sekaligus mendapat posisi teratas di search engine.
mari simak beberapa tips kunci kesuksesan dalam menerapkan SEO di bisnis online sebagai berikut:
- Melakukan riset keyword yang tepat, sebelum Anda memulai menerapkan SEO di website Anda. Anda wajib memikirkan atau merencanakan keyword apa saja yang ingin Anda gunakan untuk website Anda. Pemilihan keyword ini bukanlah hal yang sepele, melainkan ini sebagai langkah awal untuk menentukan kesuksesan dalam menerapkan SEO di website Anda. Jika Anda membidik keyword yang kurang pas atau tidak sesuai maka sangat mustahil Anda mendapatkan traffic website Anda untuk bisnis online. Bahwa dapat dipastikan 90% keberhasilan atau gagalnya sebuah upaya optimasi SEO adalah terletak di pemilihan keyword. Cara riset keyword paling umum di gunakan adalah dengan Adwords Tool atau Google Keyword Planner.
- Mengerti dan memanfaatkan robot pencarian di search engine, sebelum itu saya akan menjelaskan apa itu robot pencarian, robot pencarian adalah untuk mencari situs-situs baru dan melakukan indexing ke dalam database meraka. Di search engine juga memiliki robot-robot yang di tugaskan untuk berselancar ke server-server lain mencari situs-situs lain dengan mengikuti link-link atau melakukan update konten terbaru dari sebuah website yang sudah ter-index dalam search engine. Cara mempraktekkannya cukup menysipkan kode “<meta name=”robots” content=”all,index,follow”>” letakan kode tersebut di antara tag <head> dan </head> di website Anda.
- Membuat Sitemap (Peta Situs), sitemap ini membantu search engine dalam meng-index page website Anda, dan juga dapat membantu search engine dalam menysun website, sehingga berdampak lebih maksimal untuk hasil searching.
Di sitemap tertapat kelebihan dan kekurangannya.
– Untuk kelebihan Sitemap adalah, prosesnya cepat Anda tidak perlu repot-repot mengetikkan sebaris kode pun dan tidak perlu melakukan setting apapun cukup lakukan generate saja.
– Untuk kelemahannya adalah, ruang halaman dibastasi, di versi free adalah 500 halaman website saja. Akan tetapi jika Anda ke halaman baru atau new page Anda harus meng-generate sitemap kembali, kemudian menghapus sitemap yang tersedia dalam root hosting dan meng-upload sitemap yang baru. Hal ini sangan kurang praktis dan sangan menyulitkan bagi kaum awam.
Oke sekian dulu untuk arkitel ini tentang Kunci Dasar Sukses Menerapkan SEO Pada Website Bisnis Online, saya harap Anda mengerti bagaimana langkah awal memmulai SEO dengan murah dan praktis. Sekian dan terimakasih.